Jadwal Kapal KM Bukit Siguntang Bulan Mei 2024

Daftar Isi
jadwal kapal bukit siguntang
jadwal kapal bukit siguntang

Informasi jadwal kapal Bukit Siguntang di bulan Mei 2024. Mulai dari tanggal 20 April 2024 sampai 04 Mei 2024 nanti. Kapal Bukit Siguntang ini melewati beberapa rute dimulai dari Kupang, Lewoleba, Maumere, Makassar, Pare-Pare, Balikpapan, Tarakan dan Nunukan. Berikut jadwal kapal KM Bukit Siguntang :

Kapal KM Bukit Siguntang adalah kapal buatan pabrik asal Jerman bernama Meyer Werft yang dibuat pada tahun 1995. Kapal Bukit Siguntang ini merupakan salah satu armada yang dimiliki oleh PT Pelayaran Nasional Indonesia yang sudah berlayar dan melayani masyarakat selamat 20 tahun lebih.

Untuk yang sedang mencari informasi mengenai Jadwal Kapal Pelni KM Bukit Siguntang bulan Mei 2024 beserta harga tiket dapat melihatnya di bawah ini.

JADWAL KAPAL BUKIT SIGUNTANG

Rute : Tarakan Nunukan
Berangkat : Tanggal 01 Mei 2024 Jam 17:00
Tiba : Tanggal 01 Mei 2024 Jam 23:00

Rute : Nunukan Balikpapan
Berangkat : Tanggal 02 Mei 2024 Jam 01:00
Tiba : Tanggal 03 Mei 2024 Jam 04:00

Rute : Balikpapan Pare-Pare
Berangkat : Tanggal 03 Mei 2024 Jam 06:00
Tiba : Tanggal 03 Mei 2024 Jam 22:00

Untuk tanya-tanya seputar jadwal kapal pelni, jadwal kapal DLU, dan harga tiket pesawat. Silahkan chat lewat Whatsapp di nomor berikut ini : 082385164862


Profil

Kapal Bukit Siguntang diproduksi di galangan kapal Jos L. Mayer, Papenburg, Jerman, pada tahun 1995. Pendaftaran atau peluncuran pertama kapal ini berlokasi di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta. Saat ini, kapal sudah berumur kurang lebih 14 tahun berlayar menyusuri kawasan Indonesia tengah dan timur.

Nama Kapal Bukit Siguntang diambil dari sebuah bukit yang berada di Palembang, Sumatera Selatan. Lokasi tepatnya berada 3 km di sebelah sungai Musi. Jika biasanya nama kapal laut menggunakan nama gunung yang tinggi, kapal ini berbeda. Bukit Siguntang adalah sebuah bukit yang tingginya kurang lebih hanya 30 meter dari atas permukaan laut.

Kapasitas Bukit Siguntang kurang lebih mencapai 2003 orang. Kapasitas penumpang ini terbagi menjadi beberapa kelas yaitu kelas I (64 orang), kelas IB (80 orang), kelas IIA (144 orang), kelas IIB (96 orang), kelas III (355 orang), kelas ekonomi (1264 orang).

Harga Tiket

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Balikpapan Makassar
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp.  202.500
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 202.500
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 202.500
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 202.500
Tiket Ekonomi : Rp. 202.500

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Makassar Maumere
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 193.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 193.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 193.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 193.000
Tiket Ekonomi : Rp. 193.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Maumere Larantuka
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 57.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 57.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 57.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 57.000
Tiket Ekonomi : Rp. 57.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Larantuka Maumere
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 54.500
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 54.500
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 54.500
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 54.500
Tiket Ekonomi : Rp. 54.500

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Maumere Makassar
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 173.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 173.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 173.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 173.000
Tiket Ekonomi : Rp. 173.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Makassar Balikpapan
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 210.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 210.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 210.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 210.000
Tiket Ekonomi : Rp. 210.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Balikpapan Tarakan
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 267.500
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 267.500
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 267.500
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 267.500
Tiket Ekonomi : Rp. 267.500

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Tarakan Nunukan
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 87.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 87.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 87.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 87.000
Tiket Ekonomi : Rp. 87.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Nunukan Balikpapan
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 280.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 280.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 280.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 280.000
Tiket Ekonomi : Rp. 280.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Balikpapan Nunukan
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 361.500
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 361.500
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 361.500
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 361.500
Tiket Ekonomi : Rp. 361.500

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Larantuka Tenau (Kupang)
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 78.500
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 78.500
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 78.500
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 78.500
Tiket Ekonomi : Rp. 78.500

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Tenau (Kupang) Larantuka
Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 82.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 82.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 82.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 82.000
Tiket Ekonomi : Rp. 82.000

Harga Tiket Kapal Bukit Siguntang Tarakan Balikpapan

Tiket Eks Kabin Kelas 1A : Rp. 317.000
Tiket Eks Kabin Kelas 2B : Rp. 317.000
Tiket Eks Kabin Kelas 3C : Rp. 317.000
Tiket Eks Kabin Kelas 4D : Rp. 317.000
Tiket Ekonomi : Rp. 317.000

Fasilitas

Kafetaria atau Warung kopi

Jika Anda ingin membeli makanan ringan atau minuman, Anda dapat mengunjungi kafetaria di Kapal Bukit Siguntang ini. Harga memang lebih mahal dari harga makanan dan minuman di daratan, sehingga Anda tidak perlu terkejut. Warung kopi ini terletak di lantai 7. Anda akan menemui beberapa kursi panjang yang terbuat dari kayu. Tempat ini juga menyediakan makanan seperti mie instan maupun kopi panas.

Jika Anda berkunjung ke warung kopi ini, bersiaplah dengan kerasnya alunan musik dangdut yang disetel keras-keras melalui speaker-speaker. Speaker-speaker ini ditempel di tiang-tiang dekat tempat penumpang duduk. Meskipun begitu, Anda tetap dapat menikmati enaknya santapan menu ayam crispy, snack ringan, aneka kopi, teh, dan soda.

Bioskop Mini

Bioskop mini adalah salah satu ruangan yang diatur sedemikian rupa menyerupai bioskop. Tempat ini menyediakan proyektor seperti layaknya proyektor untuk presentasi. Ukurannya kecil saja dan yang terpenting mampu terlihat oleh penumpang yang duduk secara berundak dari depan ke belakang.

Toko Kelontong

Anda yang membutuhkan barang-barang kebutuhan dasar seperti alat mandi, alat makan, tisu, dan lain-lain dapat mengunjungi salah satu toko kelontong yang ada di kapal ini. Keberadaannya sangat membantu bagi penumpang yang tidak memiliki banyak persiapan atau bekal ketika berlayar.

Area Hiburan

Area hiburan biasanya terletak di restoran atau tempat makan. Hiburan berupa musik organ tunggal dan penyanyinya biasanya diselenggarakan saat waktu makan tiba. Hiburan ini sekaligus untuk membuang rasa bosan dan haus akan hiburan selama perjalanan berhari-hari di kapal laut.

Mushola

Mushola menjadi tempat yang sangat dibutuhkan oleh penumpang yang beragama Islam. Penumpang dapat melaksanakan sholat berjamaah di mushola ini. Uniknya, mushola di tempat ini arah kiblatnya berubah-ubah sesuai dengan posisi dan arah laju kapal saat itu. Hal ini juga terjadi di semua kapal laut yang memiliki rute cukup panjang. Anda harus teliti terlebih dahulu mana arah kiblat sebelum shalat.

Shalat di mushola kapal akan terasa bergoyang-goyang mengikuti ombak yang menerjang sisi-sisi kapal, sehingga Anda harus berhati-hati berjaga diri. Selain itu, shalat berjamaah di mushola hanya dilaksanakan sebanyak 3 kali yaitu shalat Shubuh, Shalat Dzuhur-Asar (dijama’), dan Shalat Maghrib-Isya (dijama’). Setelah shalat, biasanya ada kultum dari pengurus atau sukarelawan penumpang.

Kamar

Kamar ini diperuntukkan untuk penumpang kelas I. Kamarnya memang tidak terlalu luas, namun cukup nyaman untuk beristirahat selama perjalanan. Pada kamar ini, tersedia dua tempat tidur bertingkat yang dapat dilipat dan bertangga. Selain itu, tersedia pula lemari baju, rompi pelampung lengkap empat buah disertai petunjuk penggunaannya.

Anda yang mendapatkan kamar di kapal ini, akan mendapati kamar mandi di kamar masing-masing. Kamar mandi cukup lengkap dengan toilet duduk, wastafel, ember kecil, dan kran air shower. Selain kamar mandi, Anda juga akan disuguhi alat hiburan berupa televisi. Sayangnya televisi hanya dapat Anda nikmati jika kapal berada di dekat suatu daratan saja. Jika kapal sudah mulai menuju tengah lautan, maka sinyal TV sudah tidak ada lagi.

Kamar ini juga menyediakan termos air panas dan beberapa gelas. Anda dapat membuat minuman hangat sendiri tanpa harus membelinya ke kafetaria atau restoran. Jika air panas habis, Anda dapat mengisi ulang di restoran kapal.

Kabin

Fasilitas yang akan anda dapatkan jika naik Kapal Bukit Siguntang adalah sebuah kabin mewah yang di dalamnya terdapat fasilitas-fasilitas lengkap dan membuat penumpang semakin betah dan nyaman.

Fasilitas-fasilitas tambahan tersebut di antaranya adalah Televisi, AC, Toilet duduk, Kamar Mandi yang lengkap dengan showernya. Namun harus diingat fasilitas ini hanya bisa didapatkan jika anda membeli tiket kelas 1.

Wifi

Di atas kapal Bukit Siguntang anda juga dapat menikmati fasilitas berupa wifi gratis yang bisa digunakan oleh semua penumpang. Namun meski begitu, penggunaannya masih dibatasi. Dan jika anda menginginkan lebih, maka harus membayar biaya tambahan.

Indomaret dan Alfamart

Untuk yang ingin membeli perlengkapan kebutuhan sehari-hari juga dapat berbelanja langsung di gerai Indomaret dan Alfamart yang kini sudah ada di dalam Kapal Pelni khususnya Bukit Siguntang ini.

Enaknya lagi ternyata tiket Pelni sekarang dapat di beli di gerai-gerai Indomaret dan juga Alfamart di kota anda. Kemudahan ini sengaja dilakukan oleh PT Pelni agar para pelanggan dapat lebih mudah untuk mendapatkan tiket Pelni.

Rute Tujuan

Kapal Bukit Siguntang melayani rute pelayaran untuk jalur Indonesia tengah dan timur. Jalur atau rute yang dilayani sampai saat ini adalah Tenau (Kupang), Lewoleba, Nunukan, Tarakan, Balikpapan, Pare-pare, Makassar, Maumere Sikka, dan Toli-toli. Untuk menyelesaikan satu rute ini, kapal Bukit Siguntang dapat memakan waktu kurang lebih hingga satu minggu lamanya. 

Sekian informasi mengenai Jadwal Kapal Pelni Bukit Siguntang Bulan Mei 2024. Semoga postingan ini bisa bermanfaat untuk kawan-kawan semuanya. Terima kasih.
MOH KAMIL
MOH KAMIL Seorang Blogger, Youtuber dan SEO specialist